Wakil Bupati Soppeng Ir. Selle KS Dalle Sampaikan Belasungkawa atas Wafatnya Mantan Wakapolri Komjen Pol P Syafruddin Kambo

PESANKU.CO.ID, SOPPENG — Wakil Bupati Soppeng, Ir. Selle KS Dalle, menyampaikan belasungkawa mendalam atas wafatnya mantan Wakil Kepala Kepolisian Republik Indonesia (Wakapolri), Komjen Pol (P) Dr. Syafruddin Kambo, M.Si.

Sebagai bentuk penghormatan terakhir, Ir. Selle KS Dalle hadir langsung di rumah duka di Jakarta pada Jumat (21/2/2025). Kehadiran Wakil Bupati Soppeng ini mewakili rasa duka seluruh masyarakat dan Pemerintah Kabupaten Soppeng atas kepergian salah satu putra terbaik bangsa.

"Beliau adalah sosok pemimpin yang menginspirasi dan berdedikasi tinggi. Pengabdian beliau untuk negeri ini akan selalu kami kenang," ucap Ir. Selle KS Dalle.

Almarhum Syafruddin Kambo dikenal sebagai figur yang berdedikasi tinggi dalam kariernya di kepolisian, dengan kepemimpinan yang kuat dan kontribusi besar bagi penegakan hukum di Indonesia.

Dalam kunjungannya, Ir. Selle KS Dalle juga menyampaikan doa agar almarhum diberikan tempat terbaik di sisi Allah SWT, dan keluarga yang ditinggalkan diberikan kekuatan dan ketabahan.

"Semoga almarhum husnul khatimah dan keluarga yang ditinggalkan diberikan ketabahan dalam menghadapi ujian ini," tambahnya.

Kepergian almarhum Komjen Pol (P) Syafruddin Kambo menjadi duka tidak hanya bagi keluarga besar Kepolisian Republik Indonesia, tetapi juga bagi bangsa Indonesia. Jasa dan dedikasinya akan selalu dikenang sepanjang masa.(IS)

Tags:

Elite author
I think all aspiring and professional writers out there will agree when I say that ‘We are never fully satisfied with our work. We always feel that we can do better and that our best piece is yet to be written’.
View all posts